Ibadulloh Mukhtar ( Uwok ) NO.3 Kades terpilih yang mengalahkan 4 Kandidat lainnya pada Pilkades Desa Cibodas Kecamatan Palabuhanratu.
PALABUHANRATU ONLINE – Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak di Kabupaten Sukabumi tahun 2023 baru saja usai. Para Kades terpilih pun merayakan suka cita atas keberhasilan yang sudah diraih
Salah satunya adalah kepala desa terpilih dari Desa Cibodas, Kecamatan Palabuhanratu, Ibadulloh Mukhtar.
Ibadulloh merupakan sosok yang sudah malang melintang didunia politik yang sukses meraih kemenangan mutlak di desanya, mengalahkan 4 kandidat kepala desa yang lain.
Menurutnya, Kemenangan ini merupakan dukungan dari simpatisan dan tim yang solid yang selama ini terus meyuarakan dan mendukung dirinya sebagai kepala desa Cibodas.
“Saya ucapkan terima kasih kepada seluruh warga Masyarakat desa Cibodas yang sudah menggunakan hak pilihnya pada Pilkades Desa Cibodas, sehingga pelaksanaan kegiatan Pilkades desa Cibodas telah berjalan tertib aman dan lancar,” ujar, Ibadulloh saat diwawancarai.
“Sekarang ini generasi muda sudah mulai sadar tentang bagaimana membangun sebuah desa. Pemuda mulai ingin terlibat dalam proses pembangunan,” tegasnya. Untuk diketahui, Ibadulloh sendiri memang sudah kerap kali aktif diberbagai bidang keorganisasian. Bahkan sebelumnya ia juga menjadi Caleg di DPRD Kabupaten Sukabumi.
Setelah terpilih menjadi Kepala Desa Cibodas, Ibadulloh yang akrab disapa Uwok ini ingin mengajak generasi muda untuk melakukan pembangunan ekonomi di Desanya dengan melibatkan berbagai pihak.
“Kita tahu bahwa di desa Cibodas banyak generasi muda yang memiliki potensi untuk mengembangkan ekonomi, salah satunya dengan memanfaatkan perkembangan teknologi digital seperti memasarkan potensi pariwisata dan yang lainnya,” paparnya.
Ia juga berharap di desa Cibodas tidak anti terhadap politik melainkan berani terlibat untuk bisa ikut menentukan arah kemajuan Kabupaten Sukabumi ini yang dimulai dari tingkat desa.
“Saya harap generasi muda harus lebih berani terlibat dalam proses politik, terutama dalam membangun desanya. Jangan takut memberikan gagasan-gagasan untuk membangun Kabupaten Sukabumi yang dimulai dari desa,” pungkas Ibadulloh.
Reporter | Budi Genda
Editor | A. Ahda